Translate

Friday, May 22, 2009

Para Capres Sibuk Sambangi Tokoh
Sabtu, Mei 23

Liputan6.com, Jakarta: Sibuk menyambangi para tokoh dan ulama yang dianggap memiliki basis kuat di kalangan umat. Itulah yang dilakukan Jusuf Kalla sejak deklarasi bersama Wiranto sebagai pasangan capres dan cawapres. Mereka menemui tokoh Muhammadiyah atau sejumlah kiyai Nahdhatul Ulama di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Selain menyambangi kiyai, Kalla juga tampil di sejumlah forum untuk menjelaskan visi misinya sebagai capres.


Calon presiden Susilo Bambang Yudhoyono juga tak kalah sigap. Ia menyambangi sejumlah ulama karismatis di Surabaya, Jawa Timur. Ketua DPP Partai Demokrat, yang juga Juru Bicara Kepresidenan, Andi Mallarangeng, menampik kegiatan ini sebagai kampanye, melainkan hanya meminta doa.

Senada dengan itu, KPU juga menilai manuver para capres itu bukan sebagai curi start kampanye, karena mereka belum resmi ditetapkan KPU sebagai capres atau cawapres.

Sementara itu, guna memberi kesempatan pada pasangan capres cawapres memiliki kesempatan berkampanya lebih lama, KPU berencana memajukan jadwal penetapan capres cawapres. Sedianya dimulai 9 Juni, namun kemungkinan dimajukan pada akhir Mei ini.(ISW)

No comments: